Artikel

Sony World Photography Awards 2017

1 min read
Dengan mengikuti kategori apapun dari 10 Kategori Terbuka (Open) di 2017 Sony World Photography Awards, foto-foto Anda akan secara langsung dimasukkan sebagai peserta.
Indonesia National Award, meningkatkan kesempatan Anda untuk menang.
Mohon dicatat: hanya warga negara Indonesia yang berhak mendapatkan penghargaan ini.
Winner: Sony α7R II + SEL2470Z ,  Trip & Exhibition in London, UK
2nd place: Sony  α7 II + SEL35F28Z
3rd place: Sony α6500 + SEL1670Z
Fotografer dari segala usia, latar belakang, dan pengalaman diundang untuk mengikuti Open competition dalam kompetisi fotografi terbesar di dunia.
Juri akan mencari foto tunggal terbaik dari 10 ragam kategori, dari Arsitektur dan Lanskap, sampai Foto Still Life dan Fotografi Jalanan.
Selain hadiah utama, semua fotografer pemenang dan nominator akan dilibatkan dalam kampanye pers global, yang ditampilkan di situs web World Photography Organisation dan dipamerkan di Somerset House, London di Musim Semi 2017.
“Tak ada risiko dan peluangnya tidak terbatas. Tidak ada satu alasan pun untuk tidak mencoba.” – Jaime Massieu Marcos, Winner, Open, Split Second, 2015 Sony World Photography Awards
Harap diingat, semua foto yang dikirimkan harus difoto pada tahun 2016.
Dengan mengikuti kompetisi Terbuka, Anda secara otomatis dilibatkan dalam kompetisi Penghargaan Nasional.
Penutupan pendaftaran: 5 Januari 2017 pk. 23:59 waktu GMT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat