Artikel

Kunstformen der Natur

1 min read
Atau dalam bahasa inggris disebut Art Forms of Nature. merupakan buku Litografi karya seorang ahli biologi Jerman,  Ernst Haeckel.

Litografi berasal dari Bahasa Yunani kuno yang berarti “Menulis dengan Batu”, Secara definisi, litografi adalah proses pencetakan (print) dari suatu permukaan datar yang dibuat sedemikian rupa sehingga dapat menghilangkan tinta kecuali pada bagian yang memang akan dijadikan cetakan.

Awalnya buku ini diterbitkan dalam sepuluh set antara tahun 1899 dan 1904. Dan secara kolektif dalam dua volume pada tahun 1904, terdiri dari 100 cetakan berbagai organisme. Selama kariernya, lebih dari 1.000 gravir yang diproduksi berdasarkan sketsa dan cat air Haeckel; gambar yang terbaik dipilih untuk dicetak dalam Kunstformen der Natur, diterjemahkan dari sketsa untuk dicetak oleh litografer Adolf Giltsch.
Edisi kedua dari Kunstformen, hanya memuat 30 cetakan, diproduksi pada tahun 1924. (wikipedia)
commons.wikimedia.org/wiki/Kunstformen_der_Natur

Cetakan ke-8, Discomedusae. Tengah dan bawah-tengah gambar adalah Desmonema annasethe; tentakel mengingatkan Haeckel pada rambut istrinya.

Menurut sarjana Haeckel Olaf Breidbach (editor edisi modern Kunstformen), karya tersebut “bukan hanya sebuah buku ilustrasi tetapi juga total dari pandangannya tentang dunia.”
Kunstformen der Natur berpengaruh pada awal seni abad ke-20, arsitektur, dan desain. Menjembatani kesenjangan antara ilmu pengetahuan dan seni.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat